Kamis, 28 Mei 2020

Konsep Dasar Kewirausahaan

Apasih, yang terlintas di pikiran sodara ketika mendengar kata Wirausaha? Pasti diantara sodara, ada yang langsung berspekulasi  bahwa wirausaha itu proses jual beli barang atau jasa.

Yah hal tersebut benar adanya. Menurut para ahli, wirausaha adalah seorang penemu dan individu yang membangun sesuatu yang unik dan baru (Richard Cantillon:1755). Ada juga yang berargumen bahwa wirausaha adalah pengusaha yang mapu mengelola sumber-sumber daya yang dimiliki secara ekonomis (efektif dan efesien) dan tingkat produktivitas yang rendah menjadi tinggi (J.B Say 1803).

Secara umum wirausaha dapat didefinisikan sesorang yang berani dan mandiri mengelola dan mengerahkan sumber daya,upaya yang meliputi kepandaian mengenal produk baru, menentukan cara produksi baru, menyusun planning untuk memciptakan peluang usaha, pembuatan produk baru, dan memasarkannya, serta mengatur equitas operasi untuk mendapatkan sesuatu yang bernilai lebih tinggi, dengan segala resiko dan hambatan yang akan dihadapi.

Ada beberapa faktor krisis untuk memulai usaha :

1.     Personal

Yaitu berkaitan dengan aspek kepribadian yang meliputi : motivasi hidup, keadaan ekonomi, dan keadaan lapangan kerja.

2.      Sosiological

Erat kaitanya dengan hubungan interaksi antara orang satu dengan yang lainya, dan biasanya hubungan seperti pertemenan dengan sesorang yang menggeluti di dunia usaha, akan membawa kita ke dunia usaha juga.

 

3.      Tanggung Jawab Terhadap Keluarga

Setiap masing-masing anggota keluarga memiliki tanggung jawab sendiri-sendiri, tak terkecuali dengan seorang kepala keluarga yang sering disebut dengan ayah atau bapak, yang memiliki tanggung jawab menafkahi keluarganya, hal tersebut juga dapat menjadikannya sebagai dasar untuk memulai ke dunia usaha.

 

4.      Enviromental

Lingkungan keluarga atau masyarakat juga sangat berpengaruh, tak jarang seorang wirausaha lahir dari situ. Seperti kata pepatah ‘’buah kelapa yang jatuh pasti tidak jauh dari pohonya’’. Jadi linkungan juga sangat berpengaruh terhadap faktor krisis untuk memulai usaha.

Manfaat dari berwirausaha

1.    Menambah daya tampung tenaga kerja

Dengan ini secara tidak langsung juga dapat membantu pekerjaan rumah pemeritah, untuk mengurangi tingkat pengangguran di suatu wilayah tersebut.

2.   Generator pembangunan

Seorang wirausaha juga dapat membantu meningkatkan suatu perekonomian negara tertentu, biasanya negara maju tingkat wirausahanya tinggi

3.  Menjadi contoh bagaimana pekerja keras

Sifat yang harus dimiliki oleh seorang pengusaha antara lain pekerja keras. Dengan kerja keras, kegigihan dan do’a, dapat membuat pengusaha tersebut meraih impiannya.

4.   Hidup secara efisiensi

Biasanya seorang pengusaha cenderung lebih pandai mengatur finansialnya. Sebelum membeli sesuatu, mereka akan mempertimbangkan segala aspek dan tentu juga, akan membuat skala prioritas pada dirinya.

5.   Menjadi contoh kepada masyarakat lain

Menjadi figur yang dapat dicontoh oleh orang lain mulai dari : sifat, gaya hidup, dan pendidkan, dsb. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sponsor